Ajang Silahturohmi Koramil 01 Simokerto Goes Bersama Komunitas Sepeda Tua Sejoli

    Ajang Silahturohmi Koramil 01 Simokerto Goes Bersama Komunitas Sepeda Tua Sejoli

    SURABAYA - Bersepeda atau dalam bahasa gaulnya Gowes merupakan salah satu olahraga ringan yang mudah dilakukan oleh masyarakat dalam segala usia. Manfaat bagi kesehatan sangatlah banyak, seperti membakar kalori, menghilangkan stress, menciptakan suasana hati lebih positif dan masih banyak lagi yang intinya membuat tubuh lebih sehat.

    Kegiatan ini dilakukan oleh Komandan Koramil 0831/01 Simokerto Mayor Chb (K) Saimah bersama dengan beberapa anggota koramil dan komunitas  Paguyuban Sepeda Ontel Surabaya , yang diikuti lebih dari 60  orang anggota komunitas sepeda tua sejoli, pada minggu (28/03/21) pagi.

    Danramil 0831/01 Simokerto Mayor Chb (K) Saimah di sela-sela kegiatan gowes tersebut mengatakan,
    Kegiatan goes sebagai ajang silahturohmi bagi pencinta sepeda goes di wilayah Koramil 01/Simokerto Kodim 0831/Surabaya timur.

    "Di tengah rutinitas kerja, menjaga badan agar tetap sehat dan bugar perlu dilakukan, salah satu cara adalah dengan berolahraga gowes. Menjaga kebugaran harus senantiasa dilakukan secara rutin agar badan tetap sehat dan fit, sehingga selalu siap melaksanakan aktivitas sehari-hari, berbuat satu kebaikan kepada diri sendiri, akan mendapatkan banyak kebaikan, salah satunya dengan berolahraga", jelas Danramil.

    "Selain itu tak bosan - bosanya saya  menggingatkan tentang protokol kesehatan dan tetap memakai masker dan menjaga jarak, dalam beraktivitas sehari hari, guna memutus rantai penyebaraan Covid - 19 kepada masyarakat simokerto, "tutupnya (Jon)

    SURABAYA
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Pembersihan di Area Makam Umum Koramil Tambak...

    Artikel Berikutnya

    Nita Jaya Catering Surabaya Gelar  Buka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pangdam V/Brawijaya Komitmen Dukung Percepatan Pembangunan Infrastruktur
    Danrem Pimpin Ziarah Rombongan HUT Ke-61 Korem 083/Bdj
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Musik Ramuan DJ Amel Zoya Bisa Buat Orang Joget dan Happy
    Konsolidasi Perhutani dan LMDH untuk Kemitraan Produktif

    Ikuti Kami