MOJOKERTO - Komandan Korem 082/ CPYJ dampingi Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Danpuspenerbal) Laksamana Muda TNI Edwin S.H.M.Han. mengecek kesiapan tempat acara ulang tahun Puspenerbal di Pendopo Agung Trowulan Desa Trowulan Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto, Jumat (28/5/2021).
Selain mengecek kesiapan tempat pelaksanaan rangkaian kegiatan HUT ke 65 Puspenerbal, Danpuspenerbal memberikan pengarahan kepada anggota Puspenerbal yang akan mengikuti Touring Willys dalam rangka napak tilas kejayaan kerajaan Majapahit. Tentunya kegiatan ini tetap memperhatikan protokol kesehatan sebagai langkah mencegah penyebaran Covid - 19.
Dalam pengarahan di depan seluruh anggota Puspenerbal Laksamana muda TNI Edwin menyampaikan seluruh insan Penerbangan TNI AL dapat terus mengembangkan profesionalisme dan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) baik melalui pendidikan dan latihan yang bertujuan untuk memajukan dunia Penerbangan TNI AL.
“Terus perkokoh dan menumbuh kembangkan jiwa korsa, kebanggaan, kecintaan dan kehormatan terhadap Penerbangan TNI AL guna meningkatkan semangat juang dan pengabdian kepada TNI AL khususnya dan TNI pada umumnya, Bangsa dan Negara yang kita cintai, ” Kata Erwin.
Dalam kesempatan itu Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto sangat senang karena rangkaian kegiatan ulang tahun ke 65 penerbangan angkatan laut di pusatkan di wilayah Korem 082/CPYJ khusus nya di wilayah Mojokerto yang merupakan pusat pemerintahan Kerajaan Majapahit diharapkan seluruh anggota Puspenerbal bisa memahami dan teropsesi untuk memajukan Negara ini dengan berkiblat pada kejayaan Majapahit" Pungkas Danrem.(Penrem/Jon)