Latihan Menembak Senjata Ringan Korem 084/Bhaskara Jaya

    Latihan Menembak Senjata Ringan Korem 084/Bhaskara Jaya

    SIDOARJO, - Korem 084/Bhaskara Jaya gelar Latihan Menembak Senjata Ringan bagi Prajurit Makorem, yang dilaksanakan di lapangan tembak Yon Arhanud 8/MBC, Sidoarjo, Rabu (23/11/2022).

    Latihan Menembak Senjata Ringan (Latbak Jatri) ini digelar secara periodik guna memelihara dan meningkatkan kemampuan prajurit dalam menggunakan senjata ringan jenis senapan.

    Kasi Ops Kasrem 084/BJ Kolonel Inf Karona Susilo, S.I.P. di sela-sela kegiatan latihan mengatakan, "Latbak Jatri ini kita laksanakan secara periodik setiap Triwulan dalam rangka mengasah kemampuan prajurit dalam menggunakan senjata ringan khususnya senapan", tutur Kasi Ops.

    Sebelum latihan digelar, dilaksanakan pengecekan personel dan materiil sesuai SOP oleh penyelenggara latihan sebagai langkah pengamanan sehingga rangkaian kegiatan diharapkan dapat berjalan dengan maksimal, tertib, aman dan lancar. (Pen84)

    sidoarjo
    N. Wijanarko

    N. Wijanarko

    Artikel Sebelumnya

    Pemantapan Harkamtibmas, Polda Jatim Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Berhasil Gagalkan Peredaran Narkoba,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Serda Qodri Hadiri Pengajian Kubro Muslimat NU di Medokan Ayu
    Dandim Letkol Wira Resmikan Pelaksanaan Persami
    Babinsa Kormail 0824/15 Bangsalsari Kawal Pendistribusian Bansos Pangan, Jamin keamanan dan kelancarannya
    Semarak HUT Kota Surabaya ke-731, Babinsa Rungkut Dampingi Peserta Akseptor KB MOW dalam Bakti Sosial 
    Jaga Situasi Kondusif, Anggita Koramil 0831-03 Gubeng Lakukan Ini

    Ikuti Kami