Trenggalek - Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhamad Natanegara dititipi pesan terkait perbaikan infrastruktur yang dianggap vital oleh warga Kecamatan Munjungan, saat melakukan silahrurahmi di Kecamatan tersebut, Kamis (25/3/2021).
Syah mengatakan, harus ada koordinasi yang kuat antara Kecamatan dan Pemerintah Kabupaten agar beberapa asporasi yang datang dari masyarakat bisa tersampaikan.
"Dan salah satu aspirasi tersebut adalah perbaikan beberapa infrastruktur vital, " ucapnya.
Syah menyampaikan, ada beberapa titik perbaikan akses jalan.Kemudian dilakukan revitalisasi beberapa ruas sungai.Karena saat musim penghujan arus sungai di Kecamatan ini rawan banjir.
"Bila musim hujan air dari perbukitan arusnya cukup deras mengalir ke sungai.Dengan adanya pemulihan fungsi beberapa sungai tentu bencana banjir bisa diantisipasi, " imbuhnya.
Selanjutnya, menanggapi beberapa titipan terkait perbaikan infrastruktur, pihaknya akan menanggapi dan akan dibicarakan dengan pihak - pihak terkait.Karena saat ini musim penghujan sehingga perlu ada antisipasi lebih awal.
Baca juga:
Kemendagri Bantah Tito Positif Covid-19
|
"Mudah - mudahan dalam waktu dekar bisa segera terealisasi.Lebih cepat akan lebih baik dan bisa membawa manfaat bagi masyarakat, " katanya (ags).