Gowes Bhaskara Jaya, Tempuh Jarak 25 Kilometer

    Gowes Bhaskara Jaya, Tempuh Jarak 25 Kilometer

    SURABAYA, - Kebugaran fisik seakan menjadi kebutuhan khusus bagi seorang prajurit TNI AD.
    Berbagai upaya pun, dilakukan dalam menjaga stamina dan kebugaran fisik tersebut, termasuk diantaranya kegiatan gowes yang sering digelar oleh pihak Korem 084/Bhaskara Jaya.
     
    Namun, ada yang menarik dalam gowes yang diikuti oleh prajurit TNI dan ASN Korem saat ini. Tak tanggung-tanggung, gowes itupun menempuh jarak sejauh 25 kilometer.
     
    “Gowes sudah menjadi olahraga rutin, selain itu juga banyak manfaat bagi kebugaran tubuh, ” ujar Kepala Seksi Intelijen Korem, Kolonel Inf Andi Gus Wulandri. Jumat, 06 Nopember 2020 pagi.
     
    Terpisah, Kapten Arm Didit menambahkan jika dalam pelaksanaan gowes kali ini, menempuh beberapa rute ataupun wilayah yang ada di Surabaya. Diawali dari pintu gerbang Makorem, gowes itu menyasar beberapa lokasi lainnya di seputaran Surabaya dan Sidoarjo.
     
    “Sekaligus kita sosialisasikan pentingnya olahraga. Apalagi, sekarang pandemi. Olahraga, itu penting bagi imunitas tubuh, ” pungkasnya.(Jon)

    SURABAYA
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 082/ CPYJ Tinjau Lokasi Karya Bakti...

    Artikel Berikutnya

    Nita Jaya Catering Surabaya Gelar  Buka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mas Dhito Dorong Pengurus BPC HIPMI Buka Lowongan Kerja dan Regenarasi Petani
    Cegah Kenakalan Remaja, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Ketua RT dan Para Pemuda
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Gotong Royong Bersihkan Bantaran Sungai Kali Kening
    Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Babinsa Desa Kendal Bersama PPL Gelar Penyuluhan Pertanian
    Serda Qodri Hadiri Pengajian Kubro Muslimat NU di Medokan Ayu

    Ikuti Kami