Penataan dan Pengelolaan KEE di Pantai Taman Kili - Kili Trenggalek

    Penataan dan Pengelolaan KEE di Pantai Taman Kili - Kili Trenggalek
    Sekda Trenggalek Joko Irianto saat hadiri acara di Hotel Ja 'as Trenggalek

    Trenggalek - Sekertaris Daerah (Sekda) Trenggalek Joko Irianto hadiri acara FGD yang diinisiasi oleh ARuPA (Aliansi Relawan untuk Penyelamatan Alam) yang bekerjasama dengan USAID, di Ruang Pertemuan Hotel Ja ' as Permai Trenggalek, Jumat(8/1/2021).

    Sekda Joko mengatakan, salah satu tujuan dari acara ini adalah untuk mengumpulkan data dan transfer knowledge terkait Kawasan Ekonomi Eksklusif (KEE) di daerah wisata Pantai Taman Kili - kili.

    "Wisata Pantai Kili - kili ini sangat menarik terutama bagi para wisatawan yang ingin menyaksikan konservasi penyu yang tidak dimiliki oleh setiap pantai.Untuk itu dengan adanya kerjasama ini dapat dijadikan sarana pengembangan sektor pariwisata di sana, " ucapnya.

    ARuPA dan USAID berencana akan menyelenggarakan beberapa agenda untuk kedepannya, diantaranya pemetaan areal sekaligus inventarisasi keanekaragaman hayati dan pelatihan pengelolaan ekowisata.

    Sekda Joko berharap agar agenda tersebut mendapat dukungan dan Pemerintah Daerah Kabupaten Trenggalek  akan berusaha juga mengedukasi masyarakat agar selalu menjaga daerahnya supaya tidak terjadi kerusakan.

    "Kedepan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Trenggalek akan membantu sosialisasinya ke pengunjung serta para pedagang UMKM disana agar ikut membantu menjaga ekowisata aga tidak terjadi kerusakkan (ags).

    Agus Riyanto

    Agus Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Arifin Lantik Sudarmono Sebagai Direktur...

    Artikel Berikutnya

    Nita Jaya Catering Surabaya Gelar  Buka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Konsolidasi Perhutani dan LMDH untuk Kemitraan Produktif
    Pendam Brawijaya Gelar Karya Bakti di Kecamatan Sawahan
    Perhutani Probolinggo Ikut Berpartisipasi dalam Acara Underwater Clean Up di Pantai Tampora Situbondo
    Perhutani Probolinggo Gelar Tasyakuran Atas Capaian Target Getah Pinus di Sukapura
    KPU Kota Kediri Gelar Debat Publik Terakhir di Pilwali Kota Kediri 2024

    Ikuti Kami