Sejauh 97 KM, Kapolresta Mojokerto Gowes Menuju Masjid Namira Lamongan

    Sejauh 97 KM, Kapolresta Mojokerto Gowes Menuju Masjid Namira Lamongan

    KOTA MOJOKERTO - Demi naikan imun dan menjalin Kebersamaan dengan anggota dan Komunitas Sepeda, Kapolresta Mojokerto AKBP Deddy Supriadi, S.I.K., M.I.K., Bersama AKBP. Pranatal Hutajulu SH.SIK.MH dari Analis Utama Divkum Polri didampingi Waka Polresta Mojokerto KOMPOL Iwan Sebastian, S. ST., SH., MH. Beserta Pejabat Utama dan anggotanya melaksanakan Gowes Semeru Tangguh menuju Masjid Namira Lamongan dengan Komunitas sepeda, Sabtu (12/06/2021).

    Rute panjang kali ini, sejauh 97 KM dilakukan Kapolresta Mojokerto dari Bumi Mojopahit menuju Masjid Namira Kabupaten Lamongan dengan Komunitas Sepeda Gajah Mada Cycling Club atau GMCC, LCC, SPG, Topsell.

    “Indahnya kebersamaan saat berolah raga dengan Gowes bisa mengajak keluarga dan anggota serta komunitas sepeda Balap Mojokerto dari GMCC, LCC, SPG, Topsell, ” Ucap AKBP Deddy

    Sebagai Implementasi Program Prioritas Kapolri dengan Peningkatan Kinerja Pemeliharaan Kamtibmas, disamping tugas Ingin lebih dekat dengan masyarakat dan meningkatkan imun di masa pandemi sebagai media semangat penunjang dalam tugas, dan tentunya meningkatkan sinergitas.

    Sementara itu, Kasubbag Humas Polresta Mojokerto Ipda MK Umam mengatakan, “dalam gowes kali ini luar biasa dengan rute berat dan melelahkan, bersama Kapolresta Mojokerto dan Semangat para pegowes berhasil melalui 14 turunan dan 12 tanjakani, Hutan jati, Jalan Provinsi antara Mojokerto - Lamongan”. Cerita Ipda Umam yang turut Gowes sejauh 97 KM ini.

    “Dengan rute start dan finish dari rumah Dinas Kapolresta Mojokerto - Gajah Mada - Jembatan Utara gajah Mada kekiri - Jl. Raya Gedeg - Simpang Ranjen Kekanan - jeruk Seger lurus ke utara - Simpang Ranjen kebarat - mojopilang/Polsek Kemlagi - pasar Kemlagi kekanan/keutara - Pos perhutani keutara - hutan cendoro - Balai Desa Cendoro (waterstop 23 KM) - keutara menyusuri Hutan Jati - simo ngagrok - mantup - kembang Bahu SPBU (waterstop 40 KM) - keutara Polsek tikung - lokasi Masjid An - Namira Lamongan KM10 (PP)”. pungkas Kasubbag Humas Polresta Mojokerto Ipda MK Umam. (Jon)

    LAMONGAN
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kejuaraan Menembak Senapan Angin Metal Silhouette...

    Artikel Berikutnya

    Nita Jaya Catering Surabaya Gelar  Buka...

    Berita terkait

    Polling Suara

    Siapakah Presiden Pilihan Anda?
    Please select an option!
    Kamu sudah mengirim pendapat ini sebelumnya!
    Siapakah Presiden Pilihan Anda?

    Total Vote: 912

    Anies Baswedan - A. Muhaimin Iskandar
    41.8 %
    Ganjar Pranowo - Mahfud MD
    14.4 %
    Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
    43.9 %
    View Options

    Rekomendasi

    Bantu Petani Panen Padi, Bentuk Dukungan Babinsa Tanjung Sukseskan Swasembada Pangan
    Luasan 1 Hektar Panen Padi di Soddara Capai 4 Ton, Babinsa : Ini Berkah Bagi Petani
    Meriahkan HBP ke 60 Lapas Kediri Gelar Lomba Karaoke
    Lapas Kediri Gelar Upacara Ziarah Bersama DWP Lapas dan Bapas Kediri
    Jum'at Berkah Koramil 0824/16 Tanggul Bagikan Nasi Kotak

    Ikuti Kami