Masyarakat Sapudi Digegarkan Penemuan Bayi Terbungkus Karung

    Masyarakat Sapudi Digegarkan Penemuan Bayi Terbungkus Karung
    Penemuan Bayi di Bawah Pohon Jati Dusun Guder Daja Desa Nyamplong (Doc. Kiki)

    SUMENEP -  Masyarakat Pulau Sapudi, Dusun Guder Daja Desa Nyamplong Kecamatan Gayam Kabupaten Sumenep  Jawa Timur,  digegarkan dengan penemuan bayi berjenis kelamin perempuan, Selasa, (18/05/2021). 

    Informasinya, bayi tersebut diterlantarkan ditengah hutan tepatnya  di bawah pohon jati dalam keadaan terbungkus karung dan diwadahi kardus. 

    Menurut keterangan saksi, Ibu Mahyani, menjelaskan bahwa kronologi tersebut bermula pada saat dirinya hendak ngarit rumput di Alas Jati sekitar Pukul 07.00 Wib. 

    Sampai di hutan,  dirinya mencurigai bunyi sesuatu yang dianggap aneh  dari arah kardus.

    "Bayinya tidak menangis, hanya saja seperti bunyi dalam keadaan tersekap, " ujarnya. 

    Selanjutnya,  ia juga mengaku sangat ketakutan pada saat penemuan bayi tersebut berlangsung. Sehingga, membuat dirinya  berteriak memanggil tetangga terdekatnya atas nama Musahwan untuk meminta bantuan. 

    "Saya kaget, sehingga saya berteriak meminta bantuan, " tandasnya.

    Ditempat yang berbeda, Saksi Lain, Bapak Musahwan, membenarkan terkait dengan penemuan bayi tersebut.  

    Ia mengaku bahwa dirinya yang membersihkan bayi tersebut dan  membawa pulang kerumahnya.

    "Saya bawa pulang ke rumah, setelah itu saya langsung adzanin,  dan langsung saya bawa ke dukun anak untuk memotong ari-arinya, " jelasnya. 

    Lanjut Musahwan, dia mengatakan bahwa setelah kejadian tersebut dirinya meminta sanak saudaranya untuk melapor kepada Kepala Desa. 

    "Saya nyuruh keponakan saya untuk melapor kepada Kepala Desa, ". imbuhnya.

    Sampai berita ini dirilis,  Bayi perempuan tersebut masih dalam perawatan khusus di Kantor Puskesmas Gayam.

    Merespon hal tersebut, Kapolsek Sapudi, AKP Sunarto,  mengatakan bahwa kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan oleh petugas. 

    "Iyah Mas,  saat ini pihak kami masih akan lakukan  proses lidik sampai selesai, " pungkasnya. (QQ) 

    Sapudi Sumenep Penemuan Bayi
    Hasan Al Hakiki

    Hasan Al Hakiki

    Artikel Sebelumnya

    Arahan Presiden Kepala Daerah se Indonesia,...

    Artikel Berikutnya

    Nita Jaya Catering Surabaya Gelar  Buka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danrem Pimpin Ziarah Rombongan HUT Ke-61 Korem 083/Bdj
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Musik Ramuan DJ Amel Zoya Bisa Buat Orang Joget dan Happy
    Konsolidasi Perhutani dan LMDH untuk Kemitraan Produktif
    Pendam Brawijaya Gelar Karya Bakti di Kecamatan Sawahan

    Ikuti Kami