Tempat Wisata jadi Sasaran Sidak Kolonel Irwan Subekti

    Tempat Wisata jadi Sasaran Sidak Kolonel Irwan Subekti

    KOTA MALANG, - Dalam inspeksi mendadak yang dilakukan oleh Kolonel Inf Irwan Subekti kali ini, beberapa tempat wisata menjadi pusat perhatian tersendiri.

    Beberapa pos pantau pun, ditinjau langsung oleh Danrem 083/Baladhika Jaya tersebut. Kamis, 24 Desember 2020.

    Upaya itu, dilakukan guna memastikan pelaksanaan pengamanan natal dan tahun baru mendatang.

    “Kita semua berharap agar masyarakat bisa mendapat pelayanan sempurna, tanpa ada kendala. Apalagi, tahun ini pengamanan nataru dilaksanakan dala suasana pandemi Covid-19, ” ujar Danrem.

    Selain pos, ia juga memantau kesiapan para personel yang nantinya bersiaga di masing-masing pos yang sudah disiagakan tersebut.

    “Pos pantau itu sudah kita siagakan mulai dari Lawang, pintu tol Singosari, tempat hiburan Hawai. Semua pos dilengkapi dengan ruang medis, ” ungkapnya.

    Untuk diketahui, pos pantau tersebut nantinya akan beroperasi hingga 5 Januari 2021. Selain personel dari TNI, pos tersebut nantinya akan dijaga oleh aparat Kepolisian dan beberapa unsur pendukung lainnya.(Jon)

    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kapolresta Sidoarjo Bersama Instansi Terkait...

    Artikel Berikutnya

    Nita Jaya Catering Surabaya Gelar  Buka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Konsolidasi Perhutani dan LMDH untuk Kemitraan Produktif
    Pendam Brawijaya Gelar Karya Bakti di Kecamatan Sawahan
    Perhutani Probolinggo Ikut Berpartisipasi dalam Acara Underwater Clean Up di Pantai Tampora Situbondo
    Perhutani Probolinggo Gelar Tasyakuran Atas Capaian Target Getah Pinus di Sukapura
    KPU Kota Kediri Gelar Debat Publik Terakhir di Pilwali Kota Kediri 2024

    Ikuti Kami